Anda pasti sudah mengetahui bahwa bulan Ramadhan adalah bulan penuh kebaikan, bulan suci dan penuh rahmat, mungkin tidak ada habisnya kita bisa menyanjung tinggikan bulan Ramadhan dibanding bulan yang lainnya. Keistimewaan bulan Ramadhan adalah diwajibkan bagi umat muslim untuk menjalankan puasa sebulan penuh, dan akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu, dalam hadist Rasulullah bersabda yang artinya :
Orang yang berpuasa ramadhan karena iman dan penuh keikhlasan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu “H.R Bukhari”Dan disamping berpuasa ada satu ibadah Qiyamullail yang dimuliakan Allah SWT bagi umat muslim yaitu shalat tarawih, dalam artikel kali ini saya membahas keajaiban shalat tarawih pada tiap-tiap malamnya. Dalam hadist Rasulullah yang artinya :
Barang Siapa yang melakukan ibadah (Qiyamullail/Tarawih) dimalam bulan Ramadhan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu “H.R Bukhari”Untuk lebih mendorong kita melaksanakan ibadah-ibadah pada siang maupun malam-malam Ramadhan seperti Qiyamullail/Tarawih, berikut saya salinkan dialog Ali bin Abi Thalib r.a bersama Rasulullah SAW dalam kitab “Durratun Sahidin” halaman 66/67 Bab 4 tentang “Fadhilah Bulan Ramadhan sebagai berikut : “Ali bin Abi Thalib r.a bertanya kepada Rasulullah SAW tentang Fadhilah shalat Tarawih, dan Rasulullah menjawab : shalat Tarawih pada :
- Malam 1 : Diampunkan dosanya bersih seperti bayi yang baru dilahirkan ibunya
- Malam 2 : Diampuni dosanya dan dosa kedua orang tuanya yang mukmin
- Malam 3 : Malaikat memanggilnya dari bawah “arasy” segeralah kamu beramal segeralah kamu beramal karena ALLAH mengampuni dosa-dosanya yang terdahulu
- Malam 4 : Diberi pahala sebanyak pahala membaca taurat, injil, jabur dan Al-Qur’an
- Malam 5 : Diberi pahala seperti pahala di masjidil haram, masjid Nabawi dan Masjidil Aqsa
- Malam 6 : Seperti pahala tawaf di baitul makmur, seperti batu-batuan dan tanah liat beristighfar untuknya
- Malam 7 : Seolah-olah bertemu dengan nabi Musa dan berjuang bersamanya melawan firaun dan Haman
- Malam 8 : Diberi segala yang diterima nabi Ibrahim AS
- Malam 9 : Seolah-olah ia beribadah yang dikerjakan nabi Muhammad SAW
- Malam 10 : Allah SWT memberinya kebaikan dunia dan akhirat
- Malam 11 : ia bakal meninggal dunia bersih dari segala dosa seperti baru dilahirkan dari perut ibunya
- Malam 12 : Dihari kiamat wajahnya bercahaya seperti bulan purnama
- Malam 13 : Kelak di hari kiamat aman dari segala azab
- Malam 14 : Dibebaskan dari hisab (perhitungan) para malaikat memberikan kesaksian badah dan shalat tarawihnya
- Malam 15 : Bershalawat/berdoa untuknya para malaikat penanggung arasy dan kursi
- Malam 16 : Dibebaskan dari siksa neraka dan bebas pula masuk surga
- Malam 17 : Diberi pahala seperti yang diterima para nabi
- Malam 18 : Malaikat memanggilnya : “Ya hamba Allah” engkau dan kedua ibu bapakmu telah diridhai oleh Allah SWT
- Malam 19 : Derajatnya ditinggikan di surga firdaus
- Malam 20 : Diberi pahala syuhada dan shalihin
- Malam 21 : Dibangun sebuah gedung nur di surga
- Malam 22 : Kelak dihari kiamat aman dari bencana yang menyedihkan dan menggelisahkan
- Malam 23 : Dibangun sebuah kota di surga
- Malam 24 : Doa yang dipanjatkan sebanyak 24 doa dikabulkan
- Malam 25 : Dibebaskan dari siksa kubur
- Malam 26 : Pahala baginya ditingkatkan selama 40 tahun
- Malam 27 : Melintasi shirat bagai kilat menyambar
- Malam 28 : Ditinggikan derajatnya 1000 tingkat surga
- Malam 29 : Diberi pahala sebanyak 1000 haji mabrur
- Malam 30 : Diseru Allah SWT dengan firmannya ” Ya hambaku, silahkan makan buah-buahan surga, dan minumlah dari telaga kautsar, akulah Tuhanmu dan kamu adalah hambaku
Sumber
0 komentar:
Posting Komentar